Pekerjaan di Era Digital Yang Tidak Lazim Tapi Sangat Potensial

Saat mengarahkan anak untuk masuk SMA dan kuliah apa, aku cukup bingung. Pekerjaan di era digital seperti sekarang ini sangat sulit diprediksi. Aku benar-benar tidak dapat menebak apakah pekerjaan yang akan cuan nantinya. Jangan sampai, anakku memilih profesi yang justru akan punah saat dia dewasa.

Membahas pekerjaan di berbagai era tentu ada perbedaan yang signifikan. Apa yang orang tua kita anggap sebagai pekerjaan bagus, belum tentu akan sama di masa depan nanti. Jadi, kita hanya bisa membuat perkiraan tentang apa saja profesi yang Evergreen dan pekerjaan yang mungkin akan hilang sama sekali. Mungkin dokter, perawat, guru, insinyur adalah segelintiran pekerjaan yang akan tetap digandrungi.

Inspirasi Pekerjaan di Era Digital Yang Cuan

Kemungkinan doktor berganti dengan robot sepertinya sangat kecil. Well, mungkin pada masa depan yang lebih jauh lagi. Anyway, aku coba untuk memetakan apakah pekerjaan digital akan lebih baik dari pada job yang kembali kealam. Berikut adalah beberapa pekerjaan di era digital yang memiliki potensi untuk bertahan dan bahkan akan kian berkembang.

Di era modern, hubungan manusia dan hewan berkembang lebih kompleks dan mendalam. Hal ini menginspirasi beberapa profesi tidak lazim tapi ternyata banyak peminatnya. Selain itu, manusia juga ingin lebih cepat melakukan sesuatu. Jadi, sepertinya profesi yang dekat teknologi juga akan jadi makin populer nantinya. Berikut adalah beberapa contoh pekerjaan di era digital yang mungkin akan makin populer.

1.Influencer Media Sosial

Aku tidak pernah bisa memahami bagaimana kita mencari penghasilan sebagai influencer media sosial. Seseorang yang dapat mempengaruhi pengikut melalui konten yang dibuat, seperti foto, video, atau postingan. Influencer sering bekerja sama dengan merek untuk mempromosikan produk atau layanan dan dapat menghasilkan pendapatan melalui sponsor, iklan, dan program afiliasi.

Sepertinya pekerjaan di masa datang akan terlihat seperti main-main tapi menghasilkan uang. Bukan hanya uang sekedarnya, tapi benar-benar dalam jumlah besar dan dapat jadi penghasilan utama. Dalam beberapa kasus, pendapatan seorang influencer juga bisa melebihi gaji karyawan kantoran yang bekerja lebih lama dan beban pekerjaan lebih berat.

2.Streamer Video Game

Masih dalam cakupan pekerjaan yang sebenarnya bermain, seorang streamer video game mendapat uang dari main game. Mereka memilih platform seperti Twitch, YouTube, atau Facebook Gaming. Kemudian, mereka berinteraksi dengan penonton melalui chat dan sering kali memiliki pengikut setia. Pendapatan berasal dari donasi penonton, langganan berbayar, sponsor, dan iklan.

3.Pengembang Virtual Reality (VR) dan Augmented Reality (AR)

Aku yakin ini adalah masa depan kita. Pengalaman virtual yang imersif atau menambahkan elemen digital ke dunia nyata. Mereka bekerja di berbagai industri, termasuk game, pendidikan, medis, dan hiburan. Proyek mereka bisa berupa game VR, aplikasi pelatihan AR, atau pengalaman wisata virtual.

4.Manajer Komunitas Online

Yup, walau mungkin hal ini sepertinya sepele, komunitas adalah cara terbaik untuk membangun audiens. Khususnya yang mentargetkan market tertentu. Manajer komunitas online bertanggung jawab untuk membangun, mengelola, dan memelihara komunitas pengguna di platform media sosial atau forum online.

Mereka berinteraksi dengan anggota komunitas, menjawab pertanyaan, mengelola diskusi, dan mempromosikan keterlibatan. Pekerjaan ini sangat penting untuk perusahaan yang ingin menjaga hubungan baik dengan pelanggannya. Yang aku terpikirkan adalah Manajer komunitas buzzer, blogwalking dan lain sebagainya.

5.Animal Communicator

Aneh bukan? tapi hampir semua temanku yang emiliki pet, pernah memakai jasanya. Entah karena iseng, penasaran atau karena kehilangan binatang peliharaan kesayangan mereka. Animal communicator mengklaim memiliki kemampuan untuk berkomunikasi dengan hewan melalui telepati atau intuisi. Mereka membantu pemilik hewan peliharaan memahami kebutuhan, perasaan, dan masalah hewan.

Beberapa orang percaya bahwa animal communicator dapat membantu mengatasi masalah perilaku, kesehatan, atau emosional pada hewan peliharaan. Aku pikir mungkin hanya sebagian kecil saja, tapi kalau lihat IG mereka, pelanggan dan testimoninya seperti legit dan banyak, Apakah Anda pernah memakai jasanya?

Secara keseluruhan, pekerjaan di era digital akan mendorong berbagai kebutuhan yang mendorong munculnya profesi-profesi baru ini. Bisa dalam membuat kehidupan jadi lebih mudah dan cepat atau sebaliknya. Ada profesi yang menginginkan hal-hal yang sudah hilang karena perkembangan teknologi. Menurut Anda, manakan akan yang lebih mendominasi?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *